Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

Kemenristek Dikti Resmi membuka pendaftaran Pendidikan Profesi Guru Prajabatan bersubsidi bantuan pendidikan untuk tahun 2018. Beberapa program Studi dibuka antara lain, Matematika, IPA, Teknik Elektronika, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Agribisnis Hasil Pertanian Perikanan Produksi Tanaman dan Produksi ternak, Usaha Jasa Pariwisata dan Pelayaran,  PGSD, Pendidikan Jasmani dan rekreasi, Bimbingan konseling, Bahasa Indonesia, bahasa Inggris,  dan Perhotelan.

Sebelum mendaftar silakan dibaca persyaratan pendaftaran berikut ini:


  1. Lulusan S1/D4 program studi terakreditasi;
  2. Berusia setinggi-tingginya 28 tahun dihitung sampai dengan tanggal 31 Desember tahun pendaftaran;
  3. Program studi S1/D4 linier dengan bidang studi pada program PPG;
  4. Calon mahasiswa terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI);
  5. Mengupload foto, ijazah/SKL (Surat Keterangan Lulus), transkrip nilai
  6. Bebas Napza, yang dibuktikan dengan surat keterangan dari BNN atau yang berwenang;
  7. Sehat jasmani yang dibuktikan dengan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah;
  8. Sehat rohani yang dibuktikan dengan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah;
  9. Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan surat keterangan dari kepolisian; dan
  10. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti program PPG, yang dibuktikan dengan surat pernyataan bermaterai Rp 6.000,00 dan disyahkan oleh Lurah/Kepala Desa.



Nah bagi yang pingin ikut daftar PPG Prajabatan Silakan ikuti dengan seksama caranya berikut ini. 
Bagi yang mau daftar PPG Prajabatan, berikut tahap-tahap pendaftaran hingga finalisasi data.

Ingat !!!
Finalkan data anda sebelum pendaftaran ditutup !!!

Karena tidak sedikit yang sudah mengisi data dan upload persayaratan tetapi tidak lulus berkas karena tidak mengklik 'submit', akhirnya tidak bisa lanjut ke tahap tes berikutnya yaitu tes online.

Baiklah cermati baik-baik ya temans.

1. Klik http://ppg.ristekdikti.go.id/daftar/index.php/pendaftaran/formulir/index lalu klik lanjutkan.

Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

2. Pilih asal universitas dan lengkapi semua data yg diminta, klik lagi lanjutkan.



3. Jika data anda benar dan anda terdaftar di DIKTI, maka data anda akan keluar dan anda akan dapat memilih lokasi tes berikutnya, kemudian klik simpan.

Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

4. Anda akan mendapatkan username dan password, masuk ke menu log in (pojok kiri atas) kemudian log in menggunakan username dan password tersebut.

Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

5. Klik pada pojok kiri atas, pilih ikon orang, lalu masukkan semua data anda, dan upload persayaratan yang diminta. Harap mengupload sesuai permintaan jika anda ingin lulus seleksi berkas. (Scan transkrip jika dua halaman, dibuat gabung dalam satu foto, bisa dibuat kiri dan kanan, jangan dipisah menjadi 2 foto)

Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

6. Teliti kembali data dan persyaratan yg sudah diupload, jika data sudah selesai, klik 'submit' (jika belum berubah, tahun lalu tulisannya seperti itu), kemudian akan muncul pemberitahuan bahwa anda sukses melalukan finalisasi pendaftaran.


7. Lihat dan cetak kartu bukti pendaftaran anda.

Cara Daftar PPG Prajabatan Bersubsidi

8. Pendaftaran PPG sudah selesai.

Saatnya anda menunggu pengumuman, apakah anda lulus seleksi berkas atau tidak.
Jika anda lulus, maka anda akan mendapatkan pengumuman melalui akun anda.
Jadi, jika pendaftaran sudah ditutup tanggal 6 Mei 2018, sejak saat itu rajin-rajinlah membuka website http://ppg.ristekdikti.go.id.

Belajarlah yang giat dan rajinlah beribadah serta berdoa kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa, sembari menunggu pengumuman seleksi berkas. Sebab, lulus tidaknya sangat ditentukan oleh usaha dan doa kita sendiri.

Beberapa saran yg harus dipelajari adalah:
1. Soal2 TOEFL Bahasa Inggris
2. Soal2 TPA (Tes Potensi Akademik)
3. Soal2 KEPRODIAN (sesuai bidang keahlian prodi masing2, termasuk didalamnya kemampuan pedagogik dan profesional sesuai bidangnya)
Link copied to clipboard.